Kabar baik untuk Anda pecinta selam dan olahraga ekstrem, karena pameran Diving dan Adventure Travel Terbesar di Indonesia, Deep and Extreme Indonesia (DXI) telah di buka hari ini, Kamis (4/4/2019) hingga Minggu (7/4/2019).
Pameran ini digelar di Exhibition Hall B, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan.
Hadir dalam acara pembukaan Dharmawan Sutanto selaku CEO Deep & Extreme, perwakilan Kementerian Pariwisata Ratna Suranti, Ketua WASI Tri Karnavian, hingga Ali Mochtar Ngabalin yang merupakan sebagai tenaga ahli di Kantor Kepala Staf Kepresidenan.
Dharmawan mengatakan, tahun ini merupakan tahun ke-13 penyelenggaraan Deep and Extreme Indonesia.
"Tahun ini memang Deep and Extreme menjelma atau berubah menjadi DXI yaitu suatu pameran dalam festival olah raga petualang Indonesia. Kemudian bagaikan kepompong yang bermetamorfosa menjadi kupu-kupu, kami juga melakukan berbagai perubahan. Dimulai dari perubahan logo yang menjadi landasan kami untuk semangat yang baru, untuk menghadirkan ide baru dan program unggulan pada tahun ini," ujar Dharmawan dalam sambutannya.
Tahun ini DXI mengusung tema "Indonesia yang bersih, aman, dan nyaman untuk berwisata" yang merupakan manifestasi program Gerakan Indonesia Bersih yang dicanangkan pemerintah.
Pameran ini akan digelar mulai pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB. Pengunjung harus membayar Rp 40.000 untuk dapat berkeliling ke stan-stan pameran.
DXI 2019 diikuti oleh 200 pesera pameran. Tak hanya dapat menemukan berbagai perlengkapan selam dan perlengkapan olahraga ekstrim dengan harga miring, DXI juga akan menggelar acara talk show, pameran paket wisata, hingga berbagai perlombaan untuk anak-anak.
"Kami menargetkan 30.000 pengunjung selama 4 hari penyelenggaraan DXI ini," lanjut Dharmawan.
Selain itu, DXI tahun ini juga akan menggelar pemilihan Putri Selam Indonesia (PSI) dengan tema "useless plastic".
Pantauan KompasTravel di hari pertama ini pengunjung mulai memadadi stan-stan pameran. Bagaimana, tertarik berkeliling DXI 2019?
Comments
Post a Comment